Tiga tahun yang lalu tepatnya Bulan Maret 2015 Awal saya ke kedai kopi dan buku Kalikuma. Maksud hati hanya mencari tempat tongkrongan dan ngopi ketemu darat dengan Ardy S dan Bang Rangga Babuju, namun ibarat sekali mendayung dua tiga pulau tersinggahi. Di tempat ini dahaga tentang wawasan literasi dan budaya (terutama lokal Bima) menemukan tegukan airnya.
Setiap singgah selalu ada saja ilmu baru baik literasi maupun budaya dari diskusi ringan sambil menyeruput kopi. Bagi saya ibarat menemukan ruang yang selama ini belum terisi dari beraktifitas organisasi.
Malam Sabtu pekan lalu sebuah keberuntungan dapat hadir dalam #SKUTER
(Sekolah Kalikuma Terlibat) yang telah dirancang lama dan telah
beberapa pekan dimulai. Malam itu pematerinya DR. Abdul Wahid yang akrab
kami panggil Aba Du Wahid mata pelajaran #Perspektif/Sudut Pandang.
Pasca Skuter yang berlangsung hingga hampir jam 11, dilanjutkan dengan diskusi hingga melewati pukul satu dini hari yang begitu hangat ditambah dengan kehadiran Bang Fahru Rizki Blogger sejarah/budaya Bima yang datang dari Bima mengikuti #Skuter. Etnografi yang merupakan spesialisasi doktoral DR. Abdul Wahid dan sudut pandang dunia literasi terutama terkait tulisan-tulisan disosial media menjadi hal menarik sekaligus refleksi diri bagi saya khususnya.
Malam itu jadi semakin spesial karena bertepatan dengan Milad Bu DR. Atun Wardatun (istri Aba Du Wahid). Terimakasih atas cicipan kue ultahnya Bu, Semoga segala keinginan terkabul dan dimudahkan oleh-Nya.
Ngilmu Budaya dan Literasi tak selamanya ditempat dan acara formal, banyak ruang yang telah tersedia disekeliling namun kita belum menemuinya.
03042018 03:43 BB33 Bukit Permai
#IwanWahyudi
#MariBerbagiMakna
#InspirasiWajahNegeri
#KomunitasGerimis
www.iwan-wahyudi.net
Pasca Skuter yang berlangsung hingga hampir jam 11, dilanjutkan dengan diskusi hingga melewati pukul satu dini hari yang begitu hangat ditambah dengan kehadiran Bang Fahru Rizki Blogger sejarah/budaya Bima yang datang dari Bima mengikuti #Skuter. Etnografi yang merupakan spesialisasi doktoral DR. Abdul Wahid dan sudut pandang dunia literasi terutama terkait tulisan-tulisan disosial media menjadi hal menarik sekaligus refleksi diri bagi saya khususnya.
Malam itu jadi semakin spesial karena bertepatan dengan Milad Bu DR. Atun Wardatun (istri Aba Du Wahid). Terimakasih atas cicipan kue ultahnya Bu, Semoga segala keinginan terkabul dan dimudahkan oleh-Nya.
Ngilmu Budaya dan Literasi tak selamanya ditempat dan acara formal, banyak ruang yang telah tersedia disekeliling namun kita belum menemuinya.
03042018 03:43 BB33 Bukit Permai
#IwanWahyudi
#MariBerbagiMakna
#InspirasiWajahNegeri
#KomunitasGerimis
www.iwan-wahyudi.net
NGILMU BUDAYA DAN LITERASI
4/
5
Oleh
Iwan Wahyudi Net