Masjid Raya At-Taqwa Kota Mataram
Masjid yang berada di jalur strategis perkantoran Jalan
Peganggik Kota Mataram ini menjadi salah satu Masjid besar di Ibukota provinsi
Nusa Tenggara Barat.
Disebelah baratnya langsung berdampingan dengan kantor KPUD
Provinsi NTB dan diseberang utara dulunya berdiri lapangan Koni, SPPN Mataram
dan SMPN 6 Kota Mataram ( sekarang ketiga bagunan tersebut dipindah karena
lokasinya dibangun Islamic center NTB).
Disebelah selatan bersebelahan dengan SMA/SMK Muhammadiyah
yang setiap waktu Dzuhur dan Ashat siswanya memenuhi Shaf-shaf Masjid dan
dilanjutkan dengan kultum. Berseberangan dengan SMA/SMK Muhammadiyah terdapat
Kantor Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga NTB yang memiliki auala tempat
digelarnya beberapa kegiatan yang melibatkan peserta yang tak sedikit dan tak
jarang menjadi jama’ah Masjid Raya At-Taqwa karena Mushalla dilingkungan kantor
dinas dikpora NTB kurang cukup memadai menampung jama’ah
Awal menuntut ilmu di Kota Mataram, karena tinggal di Kos
seputaran Gomong Lama, saya beberapa kali mengikuti pengajian malam jum’at yang
diselenggarakan oleh Jama’ah Tabligh di Masjid Raya At-Taqwa, kemudian juga
ikut pengajian umum MAKKAHnya IKADI, beberapa kali Malam Bina Iman dan Taqwa
(MABIT), I’tikah sepuluh hari terakhir Ramadhan, Daurah Marhalah (Training
rekrutmen anggota baru dan kenaikan jenjang anggota) KAMMI NTB, Kegiatan sehari
bersama Al-Qur’an, bedah buku Islam, buka puasa bersama dll.
Beberapakali juga saya mengikuti kuliah subuh dan Shalat
Jum’at dengan khotib yang disampaikan oleh petinggi PKS yang saat itu
berkunjung ke NTb sebagai pejabat Negara seperti DR. KH. Hidayat Nurwahid, DR.
Salim Segaf Al-Jufri dan sebagai nya.
Tempat Wudhu dan kamar kecil Masjid ini Alhamdulillah sudah
semakin nyaman karena teral beberapa kali dilakukan pembenahan.
Disebelah timur Masjid terdapat lapak-lapak pedagang makanan
ringan dan tentunya Nasi Balap (nasi campur bungkus ala mataram) yang murah
meriah menunjang kita saat rehat siang, setelah shalat bisa sekalian santap
siang.
#041MasjidRayaAtTaqwa
#MasjidtoMosque
Masjid Raya At-Taqwa Kota Mataram #MasjidtoMosque
4/
5
Oleh
Iwan Wahyudi Net