Langgar Kuno / Langgar Kapenta Kota Bima |
Sekitar Bulan Juli 2015 saat itu bertepatan dengan liburan
akhir Ramadhan dan Idul Fitri di Bima, akhirnya saya bisa bersilaturahim ke
Desa Punti Kecamatan Soromandi Kabupaten Bima (Soromandi adalah kecamatan pemekaran
dari kecamatan Donggo) menemui seorang sahabat Media Sosial Arif. Selain
bersilaturahim saya diantar untuk mengunjungi Benteng Asa Kota Peninggalan
Sultan Abil Khair Sirajudin (sultan ke II Kesultanan Bima) dan Situs Wadu Pa’a
di daerah tersebut. Setelah memposting satu-satunya meriam yang tersisa dari 7
yang konon dulunya di Benteng Asa Kota dengan banyak komentar dari para
Facebookers terutama keprihatinan dengan kurang terawat serta terbengkalainya
beberapa situs benda cagar budaya bersejarah di Bima salah satunya adalah
komentar tentang Langgar Kapenta/Langgar Kuno di Daerah Asa Kota Kota Bima yang
bernasib serupa, saya berniat melihat Langgar Kuno tersebut, namun karena waktu
libur usai belum ada kesempatan waktu untuk merealisasikan keinginan tersebut.
Pada bulan September 2015 akhirnya saya berkesempatan
berkunjung dan melihat langsung Langgar Kapenta. Lokasi ditengah pemukiman
penduduk, masuk kedalam yang tak cukup untuk dilewati oleh kendaraan roda
empat. Dari kondisinya Nampak tidak lagi digunakan sebagai tempat ibadah hal
itu terlihat dari pagar yang tertutup dan halaman yang dipenuhi oleh semak
ilalang, ada juga warga sekitar yang menjemur pakaian dipagar halaman Langgar
tersebut. Dari Papan yang terpampang dibagian samping langgar kuno tersebut
tertulis Cagar Budaya ini didirikan sejak tahun 1608.
Alangkah elok jika Langgar Kapenta / Langgar Kuno ini tetap
digunakan untuk kegiatan ibadah dan mengaji anak-anak agar ruh awal
mendirikannya tidak hilang. Seperti halnya juga Masjid Sultan Muhammad
Salahuddin yang sampai sekarang masih berfungsi. Hal ini sebagai bukti bahwa
masyarakat Bima terkenal dengan Religiusnya.
Sekarang Alhamdulillah berkat swadaya dari para pemuda yang peduli akan kekayaan warisan budaya Bima Langgar Kuno sudah semakin terawat dan tidak lagi seperti foto dua tahun yang lalu ini.
#057Langgar Kuno #MasjidtoMosque
Foto : 1 September 2015
Langgar Kuno / Langgar Kapenta Kota Bima #MasjidtoMosque
4/
5
Oleh
Iwan Wahyudi Net